Saturday, September 10, 2011

Vettel Tetap Waspada

Di MONZA,  Pembalap Red Bull, Sebastian Vettel, tidak mau lengah menghadapi tujuh seri tersisa di Formula One (F1). Meski kini nangkring di puncak klasemen dan berpeluang meraih gelar juara, pembalap Jerman itu tetap akan fight saat berlaga di Sirkuit Monza akhir pekan ini.

Vettel unggul 92 poin dari rekan satu tim-nya Mark Webber yang ada di urutan kedua dan berselisih 102 dari peringkat ketiga Fernando Alonso.

“Saya tahu bahwa kami berada di posisi bagus. Meski gelar juara terbuka, kami tetap butuh fokus dan menjaga perhatian. Itu membuat kami yakin akan selalu mendapatkan yang terbaik,” ungkap Vettel seperti dilansir Autosports, Jumat 9 September 2011.

Vettel mengakui, Sirkuit Monza tidak cocok untuk mobilnya. Karena itu, dia mengupayakan balapan akhir pekan ini akan menjadi balapan penting.

Namun demikian, dia yakin peluang untuk menang tetap terbuka.
“Dari sudut pandang saya, kami berada dalam posisi yang kuat untuk juara.

Karena kami telah bekerja sangat keras. Saya pikir kami pantas untuk berada di posisi itu. Tetapi ini tidak menjamin bahwa semuanya akan baik-baik di balapan berikutnya,” terangnya.

Dominasi Red Bull musim ini memang sulit dibendung. Hal itu diakui oleh pembalap Ferrari, Fernando Alonso. Meski demikian, Alonso dan timnya tetap akan berjuang ekstra keras untuk meraih hasil terbaik di tujuh seri tersisa. Karenanya, di GP Monza besok, target naik podium teratas pun dipatok.

“Kami harus sempurna jika ingin berada di depan. Semua tergantung dari kami, Ferrari akan membuat upaya ekstra akhir pekan ini. Ini akan menjadi pertempuran hebat,” ujar Alonso.